Fakultas dan Jurusan yang Ada di IPDN

Dibuat oleh : Admin ECODU

Diunggah pada : 9 November 2024

image

Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) merupakan Pendidikan Tinggi Kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri).


IPDN adalah sebuah lembaga pendidikan tinggi milik pemerintah yang bergerak di bidang kepamongprajaan. Pendidikan tinggi kepamongprajaan merupakan pendidikan melatih diri menjadi aparatur yang baik dalam melayani masyarakat.


Berikut ini adalah fakultas dan jurusan yang ada di IPDN beserta penjelasan singkatnya.

1. Fakultas Politik Pemerintahan (FPP)

Fakultas Politik Pemerintahan (FPP) merupakan salah satu fakultas yang ada di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). Pada saat ini FPP menyelenggarakan Tiga (3) prodi berdasarkan nomenklatur baru yaitu:

  • Prodi Politik Indonesia Terapan
  • Prodi Pembangunan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat
  • Prodi Studi Kebijakan Publik

Jenjang pendidikan di IPDN terdiri dari sarjana (S1) dan Diploma IV (D4).

Ketiga program studi tersebut mendapatkan akreditasi Baik oleh BAN-PT.


2. Fakultas Manajemen Pemerintahan (FMP)

Berbeda dengan Politik Pemerintahan, Fakultas Manajemen Pemerintahan cocok untuk kamu yang sedang berada di balik layar pemerintahan. Di fakultas ini kamu akan banyak mempelajari ilmu-ilmu manajemen. Fakultas Manajemen Pemerintahan pun menyediakan beberapa program studi D-4 dan S-1.

Pada saat ini FMP menyelenggarakan Empat (4) prodi yaitu:

  • Administrasi Pemerintahan Daerah
  • Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik
  • Keuangan Publik
  • Teknologi Rekayasa Informasi Pemerintah


3. Fakultas Perlindungan Masyarakat (FPM)

Lebih spesifik bagi kamu yang memang ingin terjun ke instansi pemerintahan, Fakultas Perlindungan Masyarakat dari kampus IPDN bisa jadi pilihan. Pada fakultas ini pendidikan seluruhnya tersedia untuk jenjang Sarjana Terapan D-4.

Pada saat ini FPM menyelenggarakan Tiga (3) prodi yaitu:

  • Praktek Perpolisian Tata Pamong
  • Studi Kependudukan dan Pencatatan Sipil
  • Manajemen Keamanan dan Keselamatan Publik


Ohiya, untuk kamu yang mau persiapan masuk ke Kedinasan, yuk belajar bareng bersama ECODU, cukup bayar mulai dari Rp. 429 ribu, kamu sudah dapat bimbel dengan fasilitas seperti video materi, try out, live class via zoom, konsultasi bareng, grup diskusi & konsultasi soal, dan banyak fasilitas lainnya.


Buat kamu yang berminat mendaftar atau butuh info lebih lanjut, langsung aja hubungin ke sini yaa https://bit.ly/ig-daftar-ecodu-kedinasan